Royalitas Tanpa Kriminalitas
Kedua belah pihak atau klub tentunya punya keinginan menciptakan atmosfer damai yang luar biasa," ujarnya ditemui di sela acara. Pada kesempatan itu, turut hadir Wakil Kepala Polda Metro Jaya Brigjen (Pol) Sudjarno.
Dia menyampaikan, setelah islah ini, diharapkan nantinya tidak ada lagi poster ataupun spanduk yang berisi kecaman keras bagi masing-masing suporter. "Alangkah indahnya pertandingan yang sudah islah ini bila nanti suatu ketika suporter datang, baik Persib maupun Persija, ada sambutan selamat datang," katanya.
Ketua Umum Jakmania Larico Ranggamone menegaskan, jika ada kubu suporter yang tidak melaksanakan perjanjian ini, maka mereka akan langsung mendapatkan penindakan tegas dari keamanan.
Berikut ini enam poin kesepakatan perjanjian damai antara Bobotoh dan Jakmania.
- Saling menghormati antara suporter atau pendukung Persib Bandung dengan suporter atau pendukung Persija Jakarta, untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat menimbulkan kebencian, konflik fisik, maupun tindakan anarkis lainnya dengan cara mengendalikan seluruh pendukung demi terwujudnya suasana kondusif di dalam setiap pertandingan maupun di luar pertandingan sepak bola, di mana pun lokasi pertandingan dilaksanakan khusus di wilayah Jawa Barat dan DKI Jakarta.
- Menghentikan pertikaian antara suporter/pendukung Persib Bandung dan suporter/pendukung Persija Jakarta di setiap pertandingan sepak bola antara Persib Bandung dan Persija Jakarta, yang berlangsung di wilayah Jawa Barat maupun di DKI Jakarta serta di wilayah lainnya.
- Melaksanakan tugas secara bersama-sama antara ketua, koordinator lapangan, dan suporter/pendukung dengan aparat keamanan dalam pengamanan kegiatan pertandingan sepak bola antara Persib Bandung dengan Persija Jakarta yang melibatkan pengerahan massa/suporter dari kedua belah pihak.
- Secara proaktif akan membantu aparat keamanan dalam memelihara dan menjaga keamanan serta ketertiban dengan mengoptimalkan koordinasi yang efektif antara suporter/pendukung Persib Bandung dengan suporter/pendukung Persija Jakarta terkait dalam pertandingan sepak bola baik antara Persib dan Persija ataupun pertandingan kesebelasan lainnya serta kegiatan lainnya. Dengan islah antara suporter/pendukung Persib dan Persija kita tingkatkan hubungan silaturahim dan persaudaraan guna meraih prestasi sepak bola Indonesia.
- Menaati seluruh ketentuan hukum dan perundang-undangan yang berlaku, di antaranya mematuhi ketertiban berlalu lintas, apabila terjadi pelanggaran/tindak pidana yang harus diselesaikan sesuai dengan prosedur hukum, tidak akan mencampuri/mengintervensi yang dapat mengganggu proses penyidikan, penuntutan, dan persidangan
Terimakasih telah membaca artikel yang berjudul 6 Kesepakatan Damai Viking dan Jakmania, Semoga artikel ini bermanfaat.
Baca juga berita menarik lainnya : Seperti Apa Squad Persib Bandung Terbaru 2017, Lihat Selengkapnya