-->

Sunday, September 17, 2017

Daftar Artis Yang Terserang Penyakit Lupus

Lupus adalah penyakit inflamasi kronis yang disebabkan oleh sistem kekebalan tubuh yang keliru sehingga mulai menyerang jaringan dan organ tubuh sendiri. Inflamasi akibat lupus dapat menyerang berbagai bagian tubuh, seperti Kulit, Sendi, Sel darah, Paru-paru, Jantung. Gejalanya kerap mirip dengan penyakit lain sehingga sulit untuk didiagnosis.

Lupus sendiri dijuluki penyakit sebagai penyakit 1000 wajah karena gejala yang muncul tidak memiliki gejala khas dan berbeda-beda antara pengidap satu dengan yang lainnya. Dibandingkan dengan laki laki, wanita memiliki persentase lebih tinggi terkena lupus karena sistem imun wanita lebih kuat dan menjadi overactive. Kebanyakan, pasien lupus harus menghindari sinar matahari. Ketika mereka terkena sinar matahari secara langsung, mereka menjadi fotosensitif, yang menghasilkan ruam pada kulit, nyeri sendi, dan melemahnya tubuh.

Penyakit lupus memang tidak pandang bulu, kepada siapapun dapat menyerang, tak peduli dia itu pejabat, artis bahkan rakyat jelata sekalipun bukan tidak mungkin terkena penyakit lupus apabila kita tidak mencegahnya dari awal. Kali ini kita akan membahas tentang Artis-artis yang pernah ataupun masih terkena penyakit Lupus. Berikut daftar artis yang terkena ganasnya penyakit lupus :

# Penyanyi Cantik Selena Gomez

Selena Gomez Terkena Penyakit Lupus
Selena Gomez Terkena Penyakit Lupus

Mantan bintang Disney yang sekarang menjadi seorang Penyanyi Solo Selena Gomez dikabarkan bahwa ia berjuang dengan kondisi kesehatannya pada akhir tahun 2013, rumor Selena Gomez Terkena Penyakit Lupus muncul setelah ia membatalkan beberapa turnya. Beberapa bulan kemudian kakeknya, Ricardo Gomez Sr, menyatakan pada Radar Online bahwa Gomez didiagnosis dengan lupus beberapa tahun yang lalu, dan tengah menjalani pengobatan.

“Dokter mengatakan dia perlu beristirahat selama beberapa waktu, Terlalu banyak tekanan apa yang dia alami, Namun kondisinya berangsur membalik" Kata Ricardo Gomez Sr. Kini Pelantun Bad Liar ini kembali bermusik, antara lain dengan merilis single baru, “Fetish”.

# Penyanyi Nyentrik Lady Gaga

Lady Gaga Didiagnosis Positif Lupus ?
Lady Gaga Didiagnosis Positif Lupus ?

Bintang pop Lady Gaga mengatakan banyak anggota keluarganya yang menjadi penderita lupus dalam sebuah wawancara dengan Larry King pada 2010, namun ia mengaku tidak menderitanya.

“Sampai sekarang aku tidak memilikinya, tapi aku harus merawat diriku sendiri,” katanya.

Perlu diketahui bahwa sebanyak 20 persen wanita dalam tes untuk antibodi yang berhubungan dengan lupus menunjukkan hasil positif, tetapi hanya 10 persen dari mereka yang didiagnosis dengan lupus. Lady Gaga sendiri mengaku menderita sinovitis, suatu kondisi yang menyebabkan peradangan pada lapisan sendi dan sering dikaitkan dengan lupus. Ia pernah terpaksa membatalkan beberapa pertunjukan dalam rangkaian turnya yang bertajuk Born This Way Ball.


# Pembawa Acara Nick Cannon

Nick Cannon Berjuang Melawan Lupus
Nick Cannon Berjuang Melawan Lupus

Siapa yang tidak mengenal Host America’s Got Talent, Nick Cannon. Ia menjadi berita utama ketika ia dirawat di rumah sakit dengan gagal ginjal ringan pada tahun 2012. Tak lama kemudian ia didiagnosis dengan lupus nephritis.

Baca juga berita menarik lainnya : Pemeran Film Nakusha Ini Ternyata Pernah Ikutan Fear Factor

Bintang tersebut dirawat di rumah sakit lagi pada tahun 2012, kali ini untuk pembekuan darah di paru-parunya dan ventrikel yang membesar di dalam hatinya. Ia mengakui, lupus sangat menghambat kariernya. Namun ia bertekad untuk mendidik masyarakat tentang lupus dan menginspirasi orang-orang yang hidup dengan penyakit itu. Setelah perawatan di rumah sakit, ia mendokumentasikan pemulihan dalam serangkaian situs Internet, mengatakan ia ingin orang lain tahu bahwa

“Anda tidak harus membiarkan Lupus menghentikan Anda”.

Dalam dokumentasi ini, Cannon berbicara tentang perubahan yang dialaminya sejak diagnosis, termasuk mundur dari acara radio dan perubahan pola makan seperti mengurangi asupan kalium, garam, dan fosfor.

# Penyanyi Seal

Seal Menderita Penyakit Lupus
Seal Menderita Penyakit Lupus

Sejumlah ‘teori’ beredar terkait bekas luka di wajah penyanyi ini, termasuk terluka karena pisau saat berkelahi, kecelakaan mobil, dan bahkan bertemu dengan serigala. Yang sesungguhnya, luka di wajah pelantun “Kiss From a Rose” ini adalah hasil dari lupus diskoid, yang menyebabkan luka pada kulit.

Lupus jenis ini biasanya menargetkan kulit pada wajah dan kulit kepala, dan menyebabkan jaringan parut yang dalam. Jaringan parut di wajahnya mulai muncul saat ia berusia 23 tahun. Lupus diskoid juga menyebabkan kepekaan terhadap sinar matahari, dan 10 persen dari penderita akan terus mengembangkan lupus sistemik. Namun lupus Seal kini dikabarkan masuk dalam fase remisi, alias tak sedang aktif.

# Penyanyi Toni Braxton

Toni Braxton Terserang Penyakit Lupus
Toni Braxton Terserang Penyakit Lupus

Pada tahun 2008 Toni Braxton mengungkapkan ia diagnosis dengan lupus setelah pingsan di atas panggung selama pertunjukan di Las Vegas. Dalam sebuah wawancara dengan Health Monitor tahun 2013, Braxton mengatakan lupusnya menyerang organ hati. Dia sekarang menjadi dan mengubah pola hidupnya menjadi lebih sehat.

“Tiada hari tanpa berjalan di atas treadmill,” katanya.

Dalam bermusik, ia mengaku hanya akan melakukan tur singkat saja dan mengatasi stres dengan mendengarkan musik dan memainkan piano. Ia menyatakan meditasi dan yoga tidak membuahkan hasil maksimal untuknya. Braxton pernah menuliskan tweet yang menyebut obat kortikosteroid salah satu obat yang umum diresepkan bagi penderita lupus berpengaruh berbeda dalam tubuhnya. Jika kebanyakan wanita mengalami kenaikan berat badan setelah mengonsumsinya, ia menyatakan hal itu tak berlaku baginya.

# The King of Pop Michael Jackson

Michael Jackson Menderita Penyakit Lupus
Michael Jackson Menderita Penyakit Lupus

Pada tahun 1986 Raja pop Michael Jackson didiagnosa mengidap lupus, ia menyesuaikan penampilannya demi melindungi kulit yang semakin sensitif dari matahari dan sinar ultra violetnya. Topi khasnya, kacamata hitam, masker, dan kebiasaannya membawa payung adalah langkah praktis yang diambilnya untuk menghindari paparan sinar matahari dan memicu munculnya gejala.

Salah satu dokter Jackson mengatakan kepada Good Morning America pada tahun 2009 bahwa Jackson, seperti hanya Seal, menderita lupus diskoid. Rasa sakit yang disebabkan oleh kondisi dan komplikasinya mungkin menjadi penyebab mengapa ia kecanduan dengan obat penghilang nyeri yang diresepkan. Selain itu, laporan koroner setelah kematian bintang itu mengungkapkan bahwa ia memiliki osteoarthritis dalam jari-jarinya dan tulang belakang, serta peradangan dan jaringan parut yang signifikan pada paru-parunya; arthritis adalah umum pada orang dengan lupus, sedangkan kerusakan paru-paru bisa menjadi hasil dari lupus atau penggunaan yang luas dari obat pembunuh rasa sakit Demerol.

Itu dia daftar artis yang terkena penyakit lupus, jadi sebelum ganasnya penyakit lupus menyerang anda alangkah baiknya kamu mengenali gejala penyakit lupus itu dari awal, sebelum semuanya bertambah lupus