-->

Monday, August 21, 2017

Pernikahan Mahal Yang Berujung Perceraian

Pernikahan adalah upacara pengikatan janji nikah yang dirayakan atau dilaksanakan oleh dua orang dengan maksud meresmikan ikatan perkawinan secara normal agama, norma hukum, dan norma sosial. Upacara pernikahan memiliki banyak ragam dan variasi menurut tradisi suku bangsa, agama, budaya, maupun kelas sosial. Gaes, bukankah pernikahan itu harapan dari semua pasangan bukan? Kamu bela-belain deketin si Dia cuma buat halalin dia dan jadiini dia sebagai teman hidup sampai tua kelak.

Hubungan tidak berhenti di PDKT saja, Ketika kamu sudah mendapatkan si dia berbagai usaha kamu tempuh supaya bisa meminangnya, terkadang berapa pun biaya pernikahan seolah tidak masalah asalkan si dia menjadi istri kamu. seperti halnya yang dilakukan Jaya Baramuli dengan Andi Rahmaniar tahun lalu. Pernikahan mereka di kabarkan menghabiskan biaya hingga 1,8 Milyar Rupiah, sebuah angka yang fantastis untuk kategori pernikahan di daerah.

Pernikahan Mahal Yang Berujung Perceraian
Pernikahan Mahal Yang Berujung Perceraian

Namun Jaya Baramuli dengan Andi Rahmaniar seolah tidak menyadari bahwa Di setiap ada pertemuan selalu ada perpisahan namun tak semua pernikahan berakhir perceraian. Hanya saja karena faktor tertentu, pernikahan sejumlah pasangan tidak bertahan lama. Seberapa mahal pun pernikahan bila memang tidak cocok maka akan berpisah juga.

Baca juga berita menarik lainnya : Unik, 7 Pasangan Beda Usia

Pernikahan Jaya Baramuli dengan Andi Rahmaniar yang menghebohkan Tahun lalu itu dikabarkan kini sudah kandas. Kabar perceraian pasangan beda usia ini disampaikan oleh seorang pengguna Facebook Yuni Rusmini. "Masih ingat di pernikahan mewah di Pinrang antara Jaya Baramuli (52) dengan Andi Rahmaniar (27) yang menghabiskan biaya Rp 1,8 Miliar. Pernikahan itu hanya bertahan setahun dan telah kandas Juli lalu."

Rupanya keduanya telah berpisah sejak 31 Juli 2017 lalu tapi tidak dibeberkan alasannya. Pihak pengadilan Agama telah membenarkan kabar perceraian pengantin 'mahal' ini. "Istri yang mengajukan gugatan cerai," ujar Panitera Muda Pengadilan Agama Pinrang, Imran.

"Akta cerainya juga sudah terbit sejak 10 Agustus lalu. Padahal, pernikahan keduanya berlangsung meriah. Sejumlah pejabat penting menghadiri resepsi mereka di Masjid Al Munawir Juli 2016 lalu," begitu tulis Yuni Rusmini.

Saat melamar Andi Rahmaniar, Jaya harus merogoh kocek sebesar Rp 599 juta. Uang panaik atau mahar ini konon punya filosofi tersendiri pada saat itu. Angka 5 menggambarkan hari kelahiran orangtua Jaya dan Rahmaniar, sementara angka 99 merupakan jumlah Asmaul Husna. Tapi sayang kini berakhir perceraian.

Sayang sekali ya gaess, agar dijadikan pembelajaran saja untuk kalian semuanya ya bahwa pernikahan itu bukan semata-mata tentang angka ataupun kemeriahan, karena pernikahan itu tentang cinta, tentang bagaimana kita memaknai arti sebenarnya dari rumah tangga, meskipun pernikahan kita sederhana tetapi apabila kita mampu memaknainya dan faktor jodoh juga, mungkin hubungan kalian tak akan lekang oleh waktu.